Desain Kamar Mandi Anak Penuh Warna | Kamar mandi ini Ideal digunakan untuk kamar mandi taman kanak-kanak dan sekolah, atau bahkan di rumah. Desain Kamar Mandi Anak Penuh Warna berskala kecil untuk anak-anak ini dirancang bagi anak-anak merangsang pikiran yang Imajinatif dengan permainan warna yang lucu.
Seperti yang dikutip dari freshome.com, dengan bentuknya yang bulat, kamar mandi ini dipadu dengan warna-warna yang cukup berani dengan unsur binatang dan tumbuhan yang memberikan fantasi bagi anak-anak. Sekaligus tentu untuk menciptakan lingkungan yang sempurna tentang belajar mengenai kebersihan.
Wastafel dengan wadahnya dalam bentuk bunga tersedia dalam warna putih, merah atau hijau. Wastafel ini juga dilengkapi oleh rak keramik, berbentuk seperti awan kecil yang dapat digunakan untuk melengkapi wastafel. Cermin tersedia dalam desain bunga berwarna merah, atau cermin dengan desain hijau dimana cermin dapat berbaris sehingga membentuk seekor ulat yang lucu.
Dirancang untuk anak-anak, WC mengambil bentuk yang ergonomis yang tidak memiliki tepi tajam atau sudut. Kursi tersedia dalam warna putih, merah atau hijau, lebih kecil dengan diameter danbentuk yang mini untuk membuat anak-anak tidak takut jatuh. Wastafelnya pun dirancang dengan tuas tunggal untuk memudahkan anak-anak untuk menggunakannya. Cukup menarik bukan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.